Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Makassar Bpk Ismail Hajiali, mengadakan Coffee Morning , Kamis 7 Desember 2017 di Celebes Cafe dengan tema Integritas Layanan 112 Mudahkan Pelayanan Publik yang di pandu oleh Andi Mangara.
Dalam dialog tersebut Kadis Kominfo menjelaskan bahwa Layanan 112 terintegrasi di War Room Lt. 10 Balaikota Makassar, dimana masyarakat mudah dan bebas untuk menyampaikan keluhannnya, para operator bertugas selama 24 jam bergantian untuk menampung seluruh keluhan masyarakat dan melanjutkannya ke SKPD yang terkait, mulai dari mati lampu, banjir, pohon tumbang, air tidak mengalir dan masih banyak lagi yang lain, mulai dari telepon serius sampai yang hanya coba-coba.
0 komentar:
Posting Komentar